3. Moisturize
Tahapan skincare untuk kulit berminyak yang ketiga adalah moisturize atau melembapkan.
Jangan pernah percaya perkataan siapapun yang bilang bahwa kulit berminyak tidak membutuhkan pelembap!
Faktanya, melewatkan pelembap justru dapat menyebabkan kulit memproduksi minyak secara berlebihan sehingga wajah akan terlihat semakin berminyak.
Oleh karena itu, moisturizer atau pelembap yang tepat akan sangat dibutuhkan untuk mengatasi kulit berminyak.
Dr. Joseph menyarankan untuk mencari pelembap dengan kandungan glycerin dan hyaluronic acid untuk memberikan kelembapan.
Selain itu, pastikan pelembap yang sobat Grid gunakan memiliki label oil-free dan silicone-free sehingga tidak akan menyumbat pori-pori kulit.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Toner Eksfoliasi AHA BHA di Bawah Rp100 Ribu, Ampuh Bersihkan Wajah!
4. Sunscreen
Tahapan skincare untuk kulit berminyak yang keempat adalah dengan menggunakan sunscreen.
Pastikan bahwa sunscreen yang akan sobat Grid kenakan memang diproduksi untuk kulit berminyak.
Selain itu, pastikan bahwa sunscreen yang sobat Grid gunakan tidak mengandung fragrance, paraben, dan memiliki label oil-free.
(*)
Rencana Kim Sae Ron Sebelum Meninggal, Sempat Ubah Nama sampai Akan Buka Kafe Usai Kena Cancel Culture
Source | : | Byrdie |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |