Itu artinya beliau paham akan adanya harapan bahwa keadaan sekarang akan lebih baik dan semoga pandemi ini segera berakhir.
Yuk bagi kalian yang masih belum vaksin, cari lokasi vaksin terdekat dan segera divaksin," demikian isi dari unggahan Ivan Gunawan dalam akun Instagramnya.
Berkaitan dengan hal tersebut, Plt Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman telah memberikan hadiah kepada kakek Safaruddin.
Melansir dari kompas.com, kakek Safaruddin mendapat hadiah berupa satu unit sepeda motor.
"Beliau telah terima kemarin sore mudah mudah berberkah bagi Pak Safar dan keluarganya dan permintaan tersebut disampaikan langsung Pak Safar saat berbicara secara virtual dengan Menteri Kesehatan," kata Andi Sudirman Sulaiman, melalui telepon seluler pada Sabtu.
Safaruddin sendiri merasa sangat bersyukur lantaran memiliki sepeda motor adalah impiannya selama puluhan tahun.
"Alhamdulillah saya tidak tahu balas dengan apa pemberian ini karena saya sebenarnya sudah puluhan tahun mau punya motor tapi baru sekarang ini tercapai," kata Safaruddin melalui sambungan telepon, Sabtu.
(*)
Kena Stroke, Pak Tarno Ungkap Hal Itu Terjadi Usai Dirinya Tersesat di Hutan: Gemetaran
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Hananda Praditasari |