Berbeda dengan tahun lalu, di mana vaksin Covid-19 belum dipakai di Indonesia.
"Pertama begini, waktu awal-awal itu kan kita masih dalam keadaan belum ada vaksin. Jadi situasinya masih seperti itu," ucap Zainudin Amali, dikutip dari Kompas.com, Minggu (15/8/2021).
Zainudin menambahkan bahwa tahun lalu pemerintah masih mencari cara yang tepat guna mengatasi pandemi Covid-19.
Berbeda dengan tahun ini setelah adanya vaksin dan beberapa penelitian yang membuat masyarakat lebih teredukasi.
Ia juga menegaskan bahwa seluruh anggota Paskibraka tahun ini akan menerapkan protokol kesehatan, baik itu di asrama maupun di lapangan nanti.
"Sekarang ini kan situasi sudah agak membaik, kemudian semua sudah divaksin, sehingga diputuskan untuk formasi lengkap," ujar Zainudin.
Para anggota Paskibraka juga diberikan layanan kesehatan di Rumah Sakit Olahraga Nasional (RSON) jika memang kedapatan terpapar Covid-19 atau menunjukkan gejala-gejalanya.
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com,Covid19.go.id |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |