"Tentu sebagai orang yang beriman saya sudah ikhlas dan menerima takdir dari Allah Swt ini, namun sebagai manusia biasa, kesedihan yang saya alami tidak akan pergi begitu saja. Bagi saya, “to heal is to remember”," tambahnya.
Tak cukup sampai di situ, SBY juga menyertakan pula 5 buah foto lukisan hasil karyanya dalam video tersebut.
"Selain menyanyikan lagu “Telaga Sunyi” ini, saya juga sertakan 5 (lima) foto lukisan yang saya lukis khusus untuk mengiringi tembang manis ini," tulis SBY.
Terakhir, ayah dari Agus Harimurti Yudhoyono itu meminta doa agar hatinya yang sunyi bisa berubah menjadi damai.
"Saya minta doa dari para sahabat agar hati yang “sunyi” ini dapat berganti menjadi hati yang “damai”.
Semoga tembang dan lukisan ini dapat menemani kita semua yang masih harus membatasi kegiatan di masa pandemi saat ini. Salam sehat untuk kita semua... *SBY*," tulisnya.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |