Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Erdi A Chaniago, mengatakan pihaknya telah mengantongi hasil laboratorium forensik untuk kasus terkait.
"Hasil laboratorium forensik sudah diterima oleh penyidik. Nah, saat ini sedang dilakukan pengembangan analisis," ujar Kombes Erdi A Chaniago, Kamis (9/9/2021).
Tak hanya itu, polisi yakin akan cepat mengumumkan dalang pembunuhan Tuti dan Amel.
"Sejauh ini, kita tunggu saja dari penyidik. Nanti dalam waktu dekat Insya Allah akan kita ungkap semuanya, terutama yang melakukan kejahatan," imbuh Kombes Erdi.
Guna mendukung hasil forensik tersebut, polisi kembali memanggil sejumlah saksi yang telah diperiksa.
Namun, tidak semua saksi dipanggil karena sifat pemeriksaannya hanya untuk pendukung data yang sudah ada.
"Penyidik dari Polres Subang itu akan memanggil beberapa saksi tapi tidak semua dari saksi yang terdahulu itu terkait dari hasil pengembangan laboratorium forensik serta data yang mendukung untuk dipanggil," lanjutnya.
Kendati sudah mendapatkan hasil lab forensik, polisi enggan menduga-duga pelaku di baliknya sebelum penyelidikan terbukti benar.
"Ini belum kita bisa sampaikan ya, ini masih didalami dan dikembangkan oleh penyidik, mohon doanya saja," tukasnya.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,TribunnewsBogor.com |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |