Karena visual dan talentanya, Jennie seringkali dijuluki sebagai anak emas YG atau YG Princess.
Hingga saat ini, banyak yang mengira bahwa nama Jennie merupakan nama panggung wanita kelahiran tahun 1996 ini.
Faktanya, Jennie Kim adalah nama asli dari Jennie atau yang ditulis dalam hangul sebagai 김제니 (Kim Je Ni).
Melansir iwmbuzz.com, arti nama Jennie adalah jujur, berpikiran terbuka, dan dapat dipercaya.
Selain itu, nama Jennie juga bisa bermakna mempesona dan Tuhan yang murah hati.
Seluruh arti nama tersebut dianggap sangat mewakili sosok Jennie yang selalu membuat penggemarnya terpesona.
Bahkan, baru-baru ini Jennie kembali membuat penggemarnya heboh karena menjadi model sebuah brand asal Amerika.
Dalam foto-foto pemotretan yang beredar di internet, terlihat Jennie yang tampil seksi dengan hanya mengenakan pakaian dalam.
Melansir AllKpop, karena foto-foto tersebut, nama Jennie sempat menjadi trending topic di Twitter.
Banyak netizen yang memuji Jennie karena aura model yang terpancar dan body goals yang fit. (*)
3 Camilan Sehat dan Lezat Penakluk Kolesterol Jahat, Kecil Bentuknya Besar Khasiatnya
Source | : | Allkpop,IWMBuzz |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |