"Mazhab satu dengan yang lain, beda. Termasuk di antaranya adalah musik," tambahnya.
Ustaz Zacky Mirza mengakui ada sebagian ulama menyebut bahwa musik adalah hal yang haram.
Namun ada juga yang menyebut bahwa musik itu tergantung bagaimana cara orang membawakannya.
"Ada sebagian ulama yang menyebut musik ini haram," ucap Zacky Mirza.
"Sebagian besar mengatakan musik ini justru tergantung (kita) bisa membawa iman kita menjadi lebih baik atau jangan-jangan malah turun," bebernya.
Sekedar informasi, Uki eks NOAH kini hijrah setelah ia memutuskan hengkang dari NOAH dan secara mengejutkan langsung menjauhi musik.
Seratus persen tak menggantungkan nafkah dari musik, Uki ternyata sudah mantap terjun sebagai pengusaha.
Pantauan TribunSolo.com, Uki memiliki sebuah usaha baju bernama Emka Clothing.
Emka Clothing ini menyediakan kaus dan pakaian Muslim lainnya dengan tulisan Islami.
Selain itu, Uki juga menjadi brand ambassador sejumlah produk Islami.
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain