"Caca kalau bohong enggak. SMP baru bohong. Abis puber baru bohong," akui Caca Tengker.
"Yang ngajarin siapa?" tanya Mama Rieta.
"Mba Gigi," pungkas Caca Tengker.
Tak hanya itu, Caca Tengker juga bercerita soal sifat buruk sang ibu. Hal itu terkait dengan kebohongan.
"Ini bahayanya buat anak-anak. Yang sering membingungkan itu Mama sering bilang jangan pernah bohong, enggak boleh bohong, bohong itu salah," kata Caca Tengker.
"Mama bilang 'Kamu lebih baik jujur tapi dimarahin'," ujar Mama Rieta.
"Caca enggak inget Mama bilang gitu," timpal Caca Tengker.
Diungkap Caca Tengker, Mama Rieta dulu gemar berbohong untuk urusan sepele.
Namun akibatnya, Caca Tengker jadi bingung perihal apakah berbohong itu diperbolehkan atau tidak.
Sifat buruknya diungkap sang anak bungsu, Mama Rieta tampak terkejut.
"Tapi kenapa Mama itu sering banget bohong sama orang. Bohongnya itu kayak misal Mama lagi capek, marah sama orang, sama papa, terus nanti mama bilangnya 'bilang aja enggak di rumah, lagi pergi'. Itu tuh bikin Caca bertanya-tanya dulu," ungkap Caca Tengker.
"Itu kan dulu, sekarang enggak," akui Mama Rieta.
"Iya sekarang mah enggak. Itu sepele tapi di kepala Caca itu jadi pertanyaan, Jadi Caca bingung sebenarnya bohong itu boleh atau enggak? Kenapa ada dua standard ?" imbuh Caca Tengker.
"Bohong itu enggak boleh," tegas Mama Rieta.
(*)
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Sifat Buruk Caca Tengker Dibocorkan, Mama Rieta Membandingkannya Dengan Nagita Slavina
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | Banjarmasin Post |
Penulis | : | None |
Editor | : | Mia Della Vita |