Perlu diingat bahwa sebenarnya kandungan kafein dalam minuman juga sangat bervariasi, terutama di antara minuman berenergi.
Kadar kafein yang begitu tinggi dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius dan kemungkinan kematian.
Meskipun penggunaan kafein mungkin aman untuk orang dewasa, tapi itu bukan ide yang baik untuk anak-anak.
Remaja dan dewasa muda juga perlu diperingatkan tentang asupan kafein yang berlebihan dan pencampuran kafein dengan alkohol atau obat-obatan lainnya.
Wanita hamil, wanita yang mencoba untuk hamil, dan mereka yang sedang menyusui harus berbicara dengan dokter tentang penggunaan kafein kurang dari 200 mg setiap hari.
Kafein mungkin bukan pilihan baik untuk orang yang sangat sensitif terhadap efeknya.
Bahaya konsumsi kafein lebih dari empat cangkir:
Baca Juga: Mulai Sekarang Stop 3 Kebiasaan Ini Saat Minum Kopi di Pagi Hari, Bisa Berdampak Mengerikan
Kita mungkin perlu mengurangi jika terbiasa minum lebih dari empat cangkir kopi berkafein setiap hari, karena bisa berakibat:
- Sakit kepala
- Insomnia
- Gugup
- Sifat lekas marah
- Sering buang air kecil atau ketidakmampuan untuk mengontrol buang air kecil
- Detak jantung cepat
- Tremor otot
Source | : | Mayo Clinic |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Devi Agustiana |