Dikutip dari Money Crashers via Parapuan, inilah beberapa hal tentang keuangan yang harus didiskusikan sebelum menikah.
Diskusikan prioritas keuangan
Setiap orang pasti memiliki nilai, keyakinan prinsip dan prioritas yang berbeda-beda.
Untuk menyamakan prinsip dan prioritas keuangan dibutuhkan diskusi mendalam bersama pasangan.
Contoh pertanyaan yang penting untuk diskusi ini adalah berapa jumlah penghasilan yang akan dialokasikan untuk belanja kebutuhan dan keinginan.
Selain itu, diskusikan pula soal persentase penghasilan untuk memnfasilitasi kebutuhan anak hingga dana pendidikan anak, apabila kamu dan pasangan berencana memiliki anak.
Membuat tujuan keuangan
Berdiskusi tentang tujuan keuangan berguna supaya kamu dan pasangan punya tujuan yang sama dan tidak bertentangan.
Salah satu bahasan yang penting adalah apakah akan hidup di rumah sendiri, bersama orangtua atau mertua, kontrakan, atau apartment.
Jangan lupa untuk berdiskusi soal rencana ke depan lainnya seperti masa pensiun.
Anggaran pernikahan
Pembahasan yang satu ini merupakan salah satu topik yang paling sensitif bagi pasangan yang akan menikah.
Hal ini lantaran setiap orang dan setiap keluarga mempunyai pernikahan impian masing-masing sehingga tak jarang menimbulkan perdebatan.
Oleh karena itu, pastikan untuk berdiskusi tentang anggaran pernikahan dan seberapa penting acara pernikahan bagi satu sama lain.
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | Kompas.com,Parapuan |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |