Lewat video di kanal Youtube Denny Cagur TV pada Senin (4/10/2021), sang asisten beberkan kondisi sang biduan usai batal menikah.
Krizna, asisten Ayu Ting Ting, beberkan bahwa sang biduan bersedih saat gagal menikah hingga membuatnya menangis.
"Kalau untuk melihat Ayu, terus aku menangis ya pernah," ujar Krizna.
"Kayak dia pas gagal nikah kemarin," lanjutnya.
Menurut Krizna, dalam situasi Ayu yang sedang bersedih, keluarga dan orang terdekat memberikan dukungan.
"Kita selaku orang terdekat memberikan support, menghiburlah, selagi dia (Ayu) lagi sedih ada di samping dia," ujar Krizna.
Sang asisten juga mengungkap bahwa Ayu sempat bersedih usai gagal menikah.
"Ya sedih lah, Pak, kalau drop ya biasa-biasa saja, tapi kalau sedih mah kayak 'yah' manusiawi lah," pungkas Krizna.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Asisten Ayu Ting Ting Blak-blakan Ungkap Kondisi Ibu Bilqis Pascagagal Nikah, Asmara dan Karier Beda
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Tribun Medan |
Penulis | : | None |
Editor | : | Mia Della Vita |