Pria yang kerap disapa Kang Emil itu juga telah bekerja sama dengan instansi dan organisasi terkait agar segera mengeluarkan SOP yang rinci terkait kegiatan alam seperti susur sungai.
"Mungkin BPBD, saya sudah minta dan berkoordinasi dengan pencinta alam profesional, seperti Wanadri, sehingga di masa depan tidak boleh terulang lagi hal-hal ini."
"Karena kehilangan satu nyawa itu tidak bisa tergantikan oleh apa pun. Apalagi sekarang jumlahnya tidak sedikit," ucap Kang Emil.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribunwow.com |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Deshinta N |