Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Kisah Mowgli dalam film Tarzan rupanya dialami oleh seorang wanita di dunia nyata.
Marina Chapman, seorang wanita asal Kolombia mengalami hal yang serupa dengan Mowgli dalam film Tarzan.
Dikutip Grid.ID dari Intisari-online.com, melalui situs Life Daily, Marina Chapman tumbuh besar dibawah pengasuhan sekawanan kera.
Kisah hidupnya yang diasuh oleh sekawanan kera berawal dari penculikan yang dialaminya saat balita.
Kemudian para penculiknya membuang dirinya ke dalam hutan di Kolombia dan dibiarkan agar mati.
Di hutan itulah ia mulai mengalami kisah seperti cerita Mowgli dalam film Tarzan.
Dia diasuh oleh sekelompok kera capuchin dan diajarkan untuk bertahan hidup dengan makan buah-buahan dan biji-bijian.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | intisari,Suar.grid.id |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |