Tahu barang-barang berharganya raib, Indris segera melaporkan kehilangan ini ke polisi dengan barang bukti CCTV.
Polisi pun tiba dan memeriksa TKP, namun berselang satu setengah jam setelah polisi pergi, sebuah paket misterius tiba di rumahnya.
Paket ini dikirim oleh driver ojek online yang ternyata berisi barang-barangnya yang sudah hilang.
Di sana berisi laptop, kamera digital, ponsel dan perhiasan, sayangnya perhiasan yang dikirim bukan milik Indris.
"Tapi perhiasannya bukan emas seperti milik istri saya yang dicuri," ucap Indris.
Pengirim paket itu ternyata bernama Purwadi Widodo, ia memesan ojek online dari Desa Wage, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo.
Tak hanya barang-barang hilang, Indris juga menemukan sepucuk surat.
Punya Lubang Kecil di Telinga? Ini Penyebab dan Bahayanya yang Jarang Diketahui!
Source | : | Kompas.com,tribunlifestyle.com |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Deshinta N |