Mereka harus bisa meninggalkan gadget untuk rutinitas seperti ini.
3. Hari kerja dilarang untuk menonton TV dan iPad. Anak-anak memiliki kegiatan sekolah sampai sepulang sekolah, mereka memiliki banyak hal untuk menyibukkan diri.
4. Penggunaan komputer pada hari kerja hanya untuk tugas sekolah dan harus diawasi.
5. Ponsel dan gadget portabel harus diletakkan di meja sebelum tidur.
Ini akan mendisiplinkan anak-anak untuk tidak membawa gadget ke tempat tidur yang menyebabkan kurang tidur dan dapat mengakibatkan masalah kesehatan.
6. Waktu untuk gadget dan TV dapat dinikmati di akhir pekan hanya jika tugas sekolah selesai. Sekolah memang harus selalu didahulukan.
Jika menetapkan batas penggunaan gadget pada hari Sabtu atau Minggu, maka beri anak-anak batasan waktu (misalnya dua jam di sore hari saja).
7. Gadget dilarang selama minggu ujian, termasuk akhir pekan. Jika memungkinkan, anak-anak harus didorong untuk bermain di taman atau di luar ruangan karena akan membantu merangsang sel-sel otak.
8. Batasi jenis permainan, program, dan aplikasi yang mereka gunakan, terutama untuk anak kecil. Orangtua harus dalam memilih game yang sesuai dengan usia anak.
9. Minta anak-anak menerapkan verifikasi kata sandi dua langkah di semua akun media sosial untuk berjaga-jaga jika hilang atau dicuri.
Ajari anak untuk menjadi pengguna internet yang bertanggung jawab.
10. Kepemilikan gadget adalah hak istimewa, maka ajari anak cara merawat perangkat ini dengan benar.
Membuat aturan memang mudah, tapi bagian yang lebih sulit adalah untuk konsisten dengan aturan tersebut.
(*)
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | parentherald |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Devi Agustiana |