Jauh sebelum dirinya menjadi seorang komedian, ternyata saat kecil dulu Desta sudah berinteraksi dengan para legenda komedi Indonesia.
Seakan menjadi pelawak adalah cita-citanya, Desta pernah berfoto bersama Warkop DKI hingga almarhum Benyamin Sueb.
Dalam caption postingan Instagram tersebut, Desta menyebut Kasino Warkop DKI adalah idolanya.
Foto yang pertama kali di-upload pada 2012 tersebut sempat viral lagi karena diunggah akun Instagram @photo_video.djadoel.
"In memoriam mas KASINO! Our Idol.. *ada 2 tole2 itu saya dan kakak saya!! " tulis Desta singkat di caption.
Selain Dono dan Kasino Warkop DKI, Desta ternyata pernah foto bareng Benyamin S juga lho.
Artikel ini telah tayang di laman GridHot.ID dengan judul: Bocah Laki-laki yang Foto Bareng Kasino Warkop DKI Ini Sekarang Jadi Artis Indonesia, Siapa Sangka Sosoknya Juga Pernah Pose Bareng Benyamin Sueb, Berikut Profilnya (*)
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Novita |