Rohaedi lalu mengajak seseorang bernama Juhdi untuk mengecek ada apa di balik merebaknya bau busuk itu.
Setelah itu ditemukan kerangka manusia yang tersebar dengan jarak yang tidak seberapa jauh antara satu sama lain.
Dari tengkorak kepala hingga dada bahkan masih menyisakan sedikit baju yang menempel.
Setelah mendapat laporan terhadap penemuan tengkorak manusia itu, pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi kejadian.
Kasus ini lalu ditangani oleh Unit Identifikasi Kasat Reskrim Polres Serang.
Lalu mengutip dari Kompas.com, diketahui bahwa kebun tersebut adalah milik seseorang yang bernama H Umam.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Serang, AKP David Adhi Kusuma menyebut untuk saat ini identitas dari tengkorak manusia itu masih belum diketahui.
"Betul, telah ditemukan kerangka manusia yang identitasnya belum diketahui," ujar David dikutip Grid.ID dari Kompas.com (1/11/2021).
Kerangka manusia itu sekarang juga sudah dibawa ke RSUD dr Drajat Prawiranegara untuk diidentifikasi.
(*)
3 Tahun Menghilang, Li Ziqi Akhirnya Comeback, Ini 5 Fakta Sang YouTuber Cantik Nomor 1 di China dan Alasan Sempat Hiatus
Source | : | Kompas.com,Tribun Banten |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Bella Ayu Kurnia Putri |