Lalu di situ juga ada sofa hitam yang sudah tergores-gores karena ulah kucingnya.
Sofa hitam tersebut dipadukan dengan meja kayu yang mengkilap. Ditambahkan juga, layar televisi ukuran besar.
Beranjak ke dapurnya terlihat lebih rapi dari ruang lainnya.
Dapurnya juga sedikit berbeda dari kebanyakan rumah atau apartemen. Jika biasanya meja dapur berbentuk letter U, milik Dam Bi hanya selajur.
Hal itu membuat ruangan terasa lebih luas. Dam Bi juga hanya melengkapi dapurnya dengan peralatan elektronik sesuai dengan kebutuhannya seperti oven, kulkas, dan mesin pembuat kopi.
Kemudian di depan dapur, ada meja makan beserta dengan beberapa kursi mengelilinginya.
Menariknya, di atas meja makan itu, Dam Bi meletakkan berbagai tanaman hijau. Membuat suasana ruang makannya terasa cantik natural.
Lanjut ke kamar tidurnya yang bernuansa modern. Di dalam kamarnya berisi meja kerja, ranjang, hingga rak pajangan.
Kamar tidurnya juga tampak lebih rapi dari ruangan lainnya dalam rumahnya.
Son Dam Bi sendiri debut sebagai penyanyi pada 2007 di bawah naungan agensi Pledis Entertainment.
Source | : | Soompi,YouTube |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |