Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Mencukur bulu kemaluan adalah hal yang dilakukan oleh sebagian orang dewasa.
Menurut sebuah studi pada tahun 2015, setidaknya 95 persen orang mencukur bulu kemaluan sebanyak satu kali dalam sebulan.
Masih menurut penelitian yang sama, 60 persen pria dan 24 persen wanita cenderung memilih pasangan yang tidak atau sedikit memiliki bulu pada kemaluannya.
Namun sebenarnya, ada banyak manfaat bulu kemaluan yang tak banyak diketahui orang.
Dikutip Grid.ID melalui Komoas.com, Sabtu (4/12/2021), ada lebih banyak manfaat dari rambut pubis yang kita miliki antara lain:
Feromon
Tubuh kita memiliki kelenjar aroma di selangkangan yang menghasilkan feromon. Zat kimia ini dapat mempengaruhi otak dan memicu ketertarikan dari lawan jenis.
Rambut kemaluan yang tumbuh di selangkangan berfungsi melindungi kelenjar tersebut dan menjaga aromanya tetap kuat.
Baca Juga: Sering Menjadi Pertanyaan, Perlukah Mencukur Bulu Kemaluan? Simak Artikel Berikut!
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Grid.ID,lifestyle.kompas.com |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nurul Nareswari |