Pemandangan tersebut tak lain adalah kolam renang serta kebun di rumah Titi Kamal dan Christian Sugiono.
Rumah artis Titi Kamal dan Christian Sugiono juga dilengkapi dengan ruang makeup yang menempel dengan kamar ibu mereka.
Ruang makeup tersebut diisi dengan sofa panjang berwarna merah muda serta wall art yang membuat terlihat estetik.
Terdapat pula sebuah kursi yang langsung menghadap ke cermin.
Kemudian kamar ibunda Titi Kamal juga terlihat cukup luas dengan kasur yang besar.
Titi Kamal sengaja mendesain kamar sang bunda agar langsung terhubung dengan halaman untuk berjalan santai.
Setelah kamar sang bunda, Titi Kamal dan Christian Sugiono akhirnya memperlihatkan kamar tidur mereka.
Namun, Titi Kamal dan Christian Sugiono belum bisa menunjukkan secara utuh.
Pasangan tersebut hanya menunjukkan area tempat tidur yang berukuran cukup luas.
Menempel dengan tempat tidur, Christian Sugiono dan Titi Kamal meletakan sebuah bench berwarna cokelat.
Sementara itu, tak jauh dari tempat tidur terdapat sofa single yang digunakan Titi Kamal dan Christian Sugiono untuk melihat pemandangan dari balik kamar mereka.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Deshinta N |