Perangai Raffi tersebut bahkan diketahui oleh sahabat dekatnya, Irwansyah.
Baru-baru ini melansir dari tayangan kanal YouTube TRANS TV Official dalam acara 'SIYAP BOS' yang diunggah pada Senin (4/5/2020), Irwansyah memang mengakui sosok sahabatnya itu memang sudah playboy dari dulu.
"Wah kalau dia (Raffi) ma emang playboy banget sih emang jaman dulu," ucap Irwansyah saat ditanya oleh Anwar yang saat itu ikut menemani Raffi memandu acara.
Pada kesempatan itu, Raffi juga berseloroh ia dan Irwansyah pernah mendekati wanita yang sama.
Bahkan saat itu Irwansyah mendekati sosok wanita tersebut ketika masih berstatus menjalin hubungan dengan seseorang.
"Ini aku buka saja, ya itu Mbak Laudya Cynthia Bella, apa kabar sehat-sehat selalu. Dulu itu waktu pendekatan, satu jam habis aku SMS ternyata si dia (Irwan) juga SMS-in," ungkap Raffi.
Raffi Ahmad pun menambahkan bahwa dirinya yang menang karena bisa menjadi pacar Laudya Cynthia Bella.
Apa Makna Jeruk dalam Perayaan Imlek 2025? Yuk Simak Filosofi si Bulat Manis Ini!