Sehingga, kulit wajah terasa lebih sehat setelah kita tidur enam hingga delapan jam.
Namun, kalau kita lupa menghapus make up tebal sebelum tidur, maka proses peremajaan kulit bisa tertunda.
5. Produk Perawatan Kulit Terserap dengan Baik
Sebelum tidur, biasanya kita rutin memakai berlapis-lapis produk skincare.
Tapi, kalau sebelumnya kita lupa membersihkan wajah percuma saja!
Agar produk perawatan kulit dapat terserap dengan sempurna, kita wajib membersihkan muka dulu.
Setelah kulit bersih, maka wajah kita sudah siap diberi produk perawatan kulit.
Sehingga khasiatnya akan terasa di pagi hari saat kita bangun tidur, wajah jadi lebih kenyal dan mulus.
Baca Juga: Ternyata Inilah Sabun Cuci Muka Nagita Slavina yang Jarang Diketahui Publik!
(*)
Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul Manfaat Membersihkan Wajah Sebelum Tidur Selain untuk Mengatasi Jerawat, Rasakan Manfaatnya di Pagi Hari Kalau Enggak Percaya
Source | : | Nakita |
Penulis | : | None |
Editor | : | Silmi Nur Aziza |