Mulai dari udang, cumi-cumi, kepiting, kerang, dan berbagai jenis ikan lainnya.
Harga yang ditawarkan pun bervariasi, mulai dari Rp 20.000 per menu masakan.
Lokasi ini buka pukul 10.00-01.00 WIB.
2. Gildak
Cocok bagi pecinta kuliner Korea, kita juga bisa mencicipi Gildak.
Cobalah datang ke Gildak yang berada di Jalan Tunjungan Nomor 82B, Genteng, yang buka dari pukul 09.00-22.00 WIB.
Di sini, kita bisa menikmati aneka menu Korean Street Food seperti tteokbokki, o-bokki, odeng, dan daegu ramyeon dengan harga mulai dari Rp 9.000-30.000 saja per cupnya.
Baca Juga: Intip Koleksi Museum Kesehatan di Surabaya, Salah Satunya Barang Santet
3. Semangkok Rempah
Selanjutnya ada Semangkok Rempah yang berlokasi di Jalan Tunjungan Nomor 30 I, Genteng.
Ada berbagai pilihan menu nasi dalam mangkuk, misalnya nasi ayam woku, nasi ayam krengsengan, hingga nasi penyetan dengan harga Rp 28.000-34.000.
Selain itu, ada juga camilan seperti croffle dengan aneka topping manis atau gurih.
Semangkok Rempah buka dari pukul 11.00-21.00 WIB.
4. Ikiwae
Ikiwae berada di Jalan Tunjungan Nomor 82, Genteng.
Ada berbagai menu mie rebus atau goreng dengan harga mulai dari Rp 9.000-22.000.
Tersedia juga menu mini pizza, roti, dan snack seperti siomay, pangsit, serta bakso bakar.
Ikiwae buka dari pukul 10.00-22.00 WIB.
Baca Juga: Jalan-jalan ke Surabaya? Ini Dia 4 Restoran Rooftop Paling Kece yang Bisa Kamu Kunjungi
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Kompas.com,Surya.co.id |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Devi Agustiana |