"Semoga Ulfi ngelihat Ocha jadi anak angkat aku, Ulfi sadar," beber Elly.
Tak hanya itu, Elly Sugigi menyampaikan bahwa anak adalah sosok penting dalam hidupnya untuk masa tua kelak.
Pasalnya, Elly Sugigi yang usianya tak lagi muda itu bertanya-tanya siapakah yang akan mengurusnya kelak saat meninggal dunia.
"Siapa yang angkat keranda aku di saat aku nggak ada? Di saat aku meninggal, siapa?" imbuh Elly.
Elly Sugigi khawatir tak ada yang mengurus masa tua hingga ajalnya nanti jika anak kandungnya pun tak peduli dengan sang ibu.
"Aku berpikir sampai sekarang, kalau aku sakit, kalau aku nggak ada, kalau aku meninggal, siapa yang bakal angkat mayat aku?" lanjut Elly.
Elly Sugigi yang sudah tak punya keluarga itu berharap agar anaknya lah yang bakal mengurus masa tuanya.
"Kalau nggak anakku, kalau nggak ada keluargaku, ibu bapakku udah nggak ada," tukas Elly.
(*)
Source | : | Instagram,Tribun-timur.com,Grid.ID |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |