Rupanya, selain mengidolakan BTS, Ayu Ting Ting juga ngefans dengan aktor drama terkenal, Nam Joo Hyuk.
Di momen Natal tahun ini, Ayu Ting Ting sampai mengirimkan pohon Natal untuk Nam Joo Hyuk di Korea Selatan.
Hal ini terekam di Instagram storynya, Jumat (24/12/2021). Tampak Ayu Ting Ting memamerkan sebuah pohon natal kecil lengkap dengan beragam ornamen.
Pohon natal berukuran mungil itu dihiasi dengan lampu dan ornamen berwarna emas.
Tampak Ayu Ting Ting juga menyelipkan kartu ucapan bertuliskan Merry Christmas.
Di dalam kartu ucapan itu, tergambar pula foto Nam Joo Hyuk yang berpose dengan finger heart.
Tak lupa, Ayu Ting Ting pun menuliskan ucapan berbahasa Korea Selatan di dalam kartu itu.
Di bawahnya tertulis nama pengirim 'Ayu Ting Ting' lengkap dengan akun Instagramnya.
"For you @skawngur" tulis Ayu Ting Ting di Instagram story itu.
Source | : | Tribun Batam |
Penulis | : | None |
Editor | : | Mia Della Vita |