"V adalah penyanyi kelas dunia," ujar Eun Gwi Hyang, kepala sekolah dasar Daegu Daesung, dikutip dari Allkpop.com, Selasa (4/1/2022).
"Jika siswa kami melihat ini sepanjang waktu dan tahu tentang dia, ini dapat memberikan mimpi dan harapan kepada anak-anak kami. Jadi saya bisa memutuskan ini," tandasnya.
Kepala divisi Kebudayaan dan promosi Daegu, Han Mihyang juga menyetujui ide dari fanbase V tersebut karena dianggap dapat mempromosikan kota tersebut lebih baik lagi.
Apalagi, lokasi mural tersebut sangat berdekatan dengan tempat umum seperti pasar dan taman Dalseong yang disebut sebagai taman yang sering didatangi V saat dirinya masih kecil.
"Pasar Seomun, pasar tradisional tertua di Daegu, dekat dan di seberang jalan dari sini adalah Taman Dalseong, tempat yang V sering kunjungi ketika dia masih muda."
"Saya pikir ini akan menjadi kesempatan yang baik untuk mempromosikan wilayah kami jika banyak penggemar dan turis dari seluruh negara mengunjungi tempat ini," tandasnya.
Untuk diketahui bahwa mural panorama ini memiliki ukuran setinggi 2 meter dengan panjang 33 meter yang dibuat di tembok sekolah dasar V.
Objek wisata ini wajib dikunjungi oleh kamu para ARMY jika berkunjung ke Korea Selatan!
(*)
Sering Lakukan Sesi Curhat dengan Betrand Peto, Sarwendah: Harus Cerita Biar Bunda Tahu
Source | : | Allkpop |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |