Akan tetapi, Anya tak menutup kemungkinan jika hal tersebut bisa terjadi sewaktu-waktu.
"Aku belum keluar sih. Karena kemarin habis keluar dari rumah sakit, terus tahun baruan di Bali."
"Mungkin saja setelah ini bisa kena," ungkapnya.
Walau dulu cuek dengan komentar-komentar warganet, kini Anya justru merasa senang dan bahkan rutin membuka pesan-pesan di DM-nya.
Benarkah hal ini dipicu oleh perannya di Layangan Putus?
Ternyata benar, wanita kelahiran tahun 1995 itu terhibur dengan tingkah warganet yang super kreatif dengan memparodikan dialognya dengan Reza Rahadian.
"Nah nggak tahu kenapa muka gua selalu muncul di FYP TikTok. Atau sering juga muncul di Instagram. Banyak yang parodiin," jelasnya.
"Senang ngeliatnya karena orang-orang lucu, banyak yang reka ulang adegannya," tambahnya.
Ini menandakan bahwa netizen terkesan dengan perannya yang kemudian dapat memberikan rasa penasaran kepada masyarakat lain yang belum menyaksikan.
"Ya cuma akting aja kan, berarti mereka nonton seriesnya," ujar Anya Geraldine.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |