Sang komedian juga meminta Rizky untuk melaporkan apa yang sedang dihadapi dan dirasakan adik-adik kepadanya.
"Kamu adik kakak, ingat banyak di luaran sana banyak adik kakak itu gak akur, Iky sebagai yang paling gede, kamu harus bisa ngomongin mereka untuk kalau sakit hati jangan sampai berlama-lama."
"Jadi tempat curhat itu Iky, Iky telepon ke saya, 'Ayah, Putri itu gini, gini, Putri itu masih pengin disayang', 'Oh, oke oke siap bro', akhirnya kita prioritasin lagi ke anak," ucap Sule.
Hal tersebutlah yang membuat keempat anak-anak Sule selalu kompak.
Saat kehadiran anggota keluarga baru yakni Nathalie Holscher pun, hubungan antara mereka tetap rukun seperti sebelumnya.
Sehingga yang dibutuhkan dalam hal ini adalah komunikasi yang tepat.
"Makanya Alhamdulillah sampai saat ini mereka itu kompak, kompak dalam hal apa pun, kita jagain hati satu cewek nih (Putri Delina) yang paling perasa," sambung Sule.
Sama halnya dengan istri.
Sule selalu memberi pemahaman kepada Nathalie bahwa hubungan mereka tak hanya sebagai sepasang suami istri, melainkan sebagai saudara dan sahabat.
"Untuk istri juga sama, kamu selain istri aku, kamu adalah anak aku, kamu adik aku, lu sahabat gue."
"Itu supaya gak canggung kalau ada masalah, ngomong aja," imbuhnya.
"Gue gak suka lu begini, gue gak suka lu gini, gitu," sambungnya.
(*)
Nyesek, Lagi Hamil 6 Bulan Wanita Ini Pergoki sang Suami Selingkuh dengan Ibunya Sendiri hingga Mengandung, Begini Akhirnya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Deshinta N |