Pernikahan pertama Dewi Sandra dengan Surya Saputra terjadi pada tahun 2000.
Saat itu Dewi diketahui menikah pada usia yang masih terbilang muda, yaitu 20 tahun.
Sayangnya, pernikahan tersebut harus kandas di tengah jalan setelah 5 tahun.
Perceraian Dewi Sandra dan Surya Saputra juga sempat diwarnai drama lantaran diduga adanya orang ketiga dalam rumah tangga mereka.
Tak butuh waktu lama untuk Dewi Sandra menyandang status janda.
Setahun setelah perceraiannya, pada 2006 Dewi Sandra dipersunting Glenn Fredly
Pernikahan yang digelar di Bali ini pun membuat publik heboh.
Hal tersebut lantaran diketahui antara Glenn dan Dewi Sandra terdapat perbedaan agama.
Maka dari itu, publik menyebutkan bahwa Dewi Sandra telah berpindah keyakinan mengikuti Glenn yang beragama Nasrani.
Dugaan tersebut didukung dengan prosesi pernikahan keduanya yang dilangsungkan di Kapel Hotel Tirta Bali.
Pernikahan tersebut nyatanya tak bertahan lama dan hanya 3 tahun.
Pada tahun 2009, pernikahan Dewi Sandra dan Glenn harus berakhir.
Usai bercerai dari Glenn Fredly, Dewi Sandra dikabarkan dekat dengan seorang pria.
Dewi Sandra pun dikabarkan kembali berpindah keyakinan dengan kembali memeluk agama Islam.
Hingga akhirnya Dewi Sandra dinikahi oleh Agus Rahman.
Setelah dinikahi Agus Rahman, kehidupan Dewi Sandra seolah berubah.
Penyanyi sekaligus aktris tersebut lebih jarang tampil di televisi.
Selain itu, penampilan Dewi Sandra pun semakin jauh tertutup.
Dewi Sandra kini berhijab dan tampil semakin religius.
(*)
Source | : | Sajian Sedap,GridFame.ID |
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Ayu Wulansari K |