"Lalu tutup lagi, aku taruh lagi. Ada semua (mata tangan). Enggak bergerak," jelasnya.
Rafli yang kaget melihat temuannya tersebut lalu melaporkannya kepada sang ayah, Heru Kurniawan, yang kala itu tengah bersiap mengantarnya berangkat sekolah.
Mendapat laporan tersebut, Heru Kurniawan langsung memeriksa benda yang ditemukan putranya tersebut bersama beberapa tetangga yang lain.
Secara kasat mata, ia menyebut bahwa benda tersebut merupakan janin bayi.
Ia pun langsung melapor kepada RT dan RW setempat terkait penemuan tersebut, serta ke Polsek Tenggilis Mejoyo, Surabaya.
Mengutip dari Kompas.com, setelah menerima laporan warga, anggota kepolisian langsung menuju lokasi dan melakukan serangkaian penyelidikan.
Petugas juga telah mengevakuasi jasad janin yang diperkirakan berusia 3-4 bulan tersebut ke RSU Dr Soetomo.
Hingga kini, belum diketahui pasti usia dan jenis kelamin dari janin tersebut.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribun Video |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana |