Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Baru-baru ini nasib nahas menimpa seorang ibu rumah tangga (IRT) di Jambi.
Hendak buang air besar di jamban, ibu bernama Indo Batari ditemukan tewas.
Wanita berusia 90 tahun ini diketahui tewas karena terlilit ular piton berukuran jumbo.
Dikutip dari TribunJambi.com, Selasa (8/2/2022), kejadian nahas ini berlangsung dini hari tadi.
Sekitar pukul 5.30 WIB, kejadian berlangsung di Jembatan Asoi Kelurahan Sabak Ilir, Kecamatan Muara Sabak Timur, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Provinsi Jambi.
Seorang warga bernama Zainal, menyaksikan korban tewas setelah terlilit ular berukuran raksasa tersebut.
Tak hanya digigit, korban disebutkan Zainal nyaris ditelan sang piton.
"Besar ukuran ularnya lebih kurang sebesar tiang listrik beton," ujarnya Zainal.
Saat ini, ular tersebut telah diamankan warga dalam kondisi mati.
Sementara korban kini telah diserahkan pada keluarga dan disemayamkan.
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | Kompas.com,Tribunjambi.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |