Sebagai presenter acara tersebut, Melaney Ricardo tetap merasa hal yang dilakukan Dorce tersebut tabu dan bahkan dihindari oleh mayoritas publik.
Sambil tertawa Dorce menjawab jika hal tersebut ia lakukan karena dirinya tidak ingin merepotkan orang lain.
Ia ingin ketika dirinya meninggal nanti, orang-orang tidak menghadapi kesulitan ketika mengurus pemakamannya.
" Orang bakal berpikir 'yang namanya Dorce itu siapa itu? Laki apa perempuan?' nggak usah bingung-bingung, semua udah gue siapin," kata Dorce menjelaskan.
Terlepas dari keadaannya sekarang ini, Dorce mengungkapkan jika persiapannya ini adalah wasiat untuk orang-orang yang ia tinggalkan.
Dorce berharap jika keluarganya tidak akan kesulitan ketika ia meninggal nanti dengan semua persiapan yang telah ia persiapkan sebelumnya.
Menginjak usia 55 tahun, Dorce ingin sisa umurnya digunakan dengan baik dan bermanfaat.
Bahkan sambil bernyanyi, Dorce menceritakan harapan dan doanya di akhir hayat kepada Melaney Ricardo.
Dorce berharap jika publik akan memaafkan dan melihat dirinya sebagaimana adanya sekarang.
Ia juga meminta maaf kepada publik jika dirinya sempat melakukan salah dan dosa yang sampai menyakiti hati orang lain.
lebih lanjut membahas masa depan, Dorce juga sempat ungkapkan bahwa dirinya tidak memiliki keinginan untuk kembali menikah.
Sukses dan memiliki 4 orang anak, Dorce mengaku jika dirinya memilih untuk lebih fokus mengurus keluarga ketimbang berkeinginan menikah lagi.
Dorce mengungkapkan terlepas fakta dia sudah menikah 4 kali dalam kurun waktu yang singkat, ia tidak lagi berkeinginan membangun rumah tangga.
Baginya, saat ini kebahagiaan keluarga adalah hal nomor satu yang paling ia utamakan.
Ia bahkan mengungkap jika keinginannya untuk hidup di kota suci Mekkah bersama dengan keluarganya adalah hal yang lebih penting daripada memikirkan pernikahan.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul, Punya 6000 Baju Manggung, Dorce Gamalama Ngaku Sudah Siapkan Kavling Tanah Pemakaman hingga Kain Kafan Bila Ajal Tiba: Nggak Usah Bingung, Semua Sudah Gue Siapin
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |