Selain itu, menggunakan air panas ini bisa menghilangkan noda kotor yang tertinggal dari kopi atau teh.
2. Gosok dengan busa bersih
Selain menggunakan air panas, kalian juga bisa menggunakan busa untuk menghilangkan noda yang tertinggal.
Namun, kalian harus memastikan bahwa busa yang kalian gunakan adalah busa bersih.
Pasalnya, jika busa tersebut kotor, akan meninggalkan bau tak sedap di dalam botol.
3.Pakai sabun cuci piring
Tak hanya dengan air, mencuci botol ini juga harus menggunakan sabun.
Baca Juga: Wajib Tahu! Begini Cara Mencuci Sepatu yang Benar Agar Tidak Mudah Rusak, Ternyata Bukan Direndam
Kalian bisa menambahkan sabun ketika sudah memasukkan air panas ke dalam botol.
Kemudian, gosok perlahan dengan busa atau scrub khusus untuk botol air minum.
Selanjutnya, pastikan sabun yang digunakan untuk mencuci botol ini dibilas hingga bersih dan tidak tertinggal di dalam botol.
(*)
Source | : | Kompas.com,tribunlifestyle.com |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Ayu Wulansari K |