Baru-baru ini, Umi Pipik dalam postingan terbarunya mendadak singgung soal kematian yang menjemput.
Postingan itu bisa dilihat melalui akun Instagram pribadinya @_ummi_pipik_, Rabu (2/3/2022).
Dalam unggahannya, Umi Pipik membagikan potretnya ketika sedang berdakwah.
Pada keterangan foto, Umi Pipik mendadak singgung soal dunia yang hanya sementara.
Ia juga tampak mengingatkan netizen untuk jangan terlarut dalam indahnya dunia dan lebih baik memperbaiki ibadahnya.
"Sungguh dunia ini hanyalah persinggahan yg sementara, tempat yg menyilaukan, keindahan yg tak berarti jika tak diisi dgn amal kebaikan.
Lalu apa yg mau kita banggakan dari dunia jika tak ada ibadah di sana. Jangan terlalu larut dalamnya dgn kesenangan yg membuat cacat akhirat kita," tulis akun @_ummi_pipik_.
Tak hanya itu, ibu empat orang anak itu juga tampak membahas soal ibadah dan waktu dalam postingannya kali ini.
"Kesempatan ibadah hanya hitungan singkat, perjalanan isra mi'raj Baginda nabi Muhammad membawa arti betapa sungguh waktu sangatlah berharga dan kita yg paling tau menetukan waktu mau digunakan utk apa?
Taat atau maksiatkah? Ketika sholat 50 waktu tak akan mungkin dijalankan umatnya dlm satu waktu. Maka 5 waktu adalah menjadi penentu. Keselamatan kita di alam selanjutnya," sambungnya.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |