Hadir pula perusahaan bernama Jannah Corp milik Irwansyah yang menjadi naungan bisnis kue artis yang menjamur belakangan ini.
Yang terakhir adalah bisnis KIA by Zaskia Sungkar yang dirintis oleh Irwansyah dengan dukungan Zaskia Sungkar.
Meski suaminya punya banyak bisnis, Zaskia Sungkar tetap memberi sumbangsih untuk usaha milik Irwansyah.
Nama Zaskia Sungkar juga menjadi label pada beberapa brand miliknya dan sang suami itu.
Tak hanya itu, Zaskia Sungkar nyatanya tetap mandiri dengan bisnis yang dibangunnya sendiri.
Terungkap salah satu bisnis fashion milik Zaskia Sungkar yang sudah berdiri sejak tahun 2013.
Bernama Zaskia Sungkar Jakarta, produk yang satu ini hampir 10 tahun berdiri sebagai clothing brand.
Dalam Instagram @zaskiasungkarjakarta, sekitar 675 ribu akun mengikuti media sosial bisnis Zaskia Sungkar itu.
Lalu pada produk-produk yang diunggah, terdapat beberapa foto Shireen Sungkar sebagai model bisnis sang kakak.
Zaskia Sungkar menjual beberapa barang seperti hijab, gamis, serta blouse dengan model yang elegan.
Source | : | Instagram,blog.tribunjualbeli.com |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |