Ya, pada kesempatan itu, Azriel Hermansyah mengungkapkan bahwa hubungannya dengan Sarah Menzel baik-baik saja.
"Nggak, nggak putus, jadi kita masih pacaran," ucap Azriel Hermansyah.
Azriel Hermansyah juga sempat memberikan klarifikasi atas pertanyaan dari netizen yang melihatnya juga sempat mengunfollow Instagram Sarah Menzel.
Dan lagi, Azriel Hermansyah memang mengakui namun hal tersebut terjadi karena kesalahan dirinya yang tak sengaja memencet.
"Kalau di-unfollow itu pernah dulu.
Jadi lagi main hp lagi lihat-lihat DM. Tiba-tiba ada yang bilang 'ih Kak Ziel kok unfollow Kak Sarah' kadang juga nggak ngeh, jadi kepencet.
Habis itu mungkin temen-temen ada yang lagi kepo, terus lihat aku unfollow," beber Azriel Hermansyah.
Setelahnya, Azriel Hermansyah juga mengungkapkan alasan dirinya jarang unggah foto bersama sang kekasih.
"Memang udah lama nggak ketemu, jadi aku jarang upload foto sama Sarah.
Sama kemarin acara yang dibuat sama Kakak Loly dianya juga nggak ada," ujar Azriel.
Ditambah lagi, Sarah Menzel juga tinggal di Bali.