"Untuk menjaga keseimbangan, sebuah rajah ditancapkan di Gunung Tidar. Beliau adalah Syech Subakir. Rajah, makam, dan senjata beliau dimakamkan di sana dan bisa kita temui hingga kini," lanjutnya.
Sedangkan, untuk airnya, Gubernur asal Tawangmangu, Jawa Tengah ini pun membawa air dari sendang di Gunung Lawu.
"Sementara air, saya ambil dari Gunung Lawu. Di lereng Gunung itu, ada sebuah pertapaan yang banyak dimanfaatkan oleh para tokoh dari dulu hingga sekarang. Namanya pertapaan Bancolono," tulisnya.
"Di dekat pertapaan itu ada dua sendang yaitu Sendang Lanang dan Sendang Wedok. Siapapun yg samadi di sana selalu memanfaatkan sendang itu untuk bersuci," lanjutnya.
Ia juga menjelaskan bahwa para raja Jawa juga pernah bersuci di sendang tersebut.
"Konon, raja-raja di Tanah Jawa juga melakukan hal seperti itu," jelas dia.
Gubernur yang identik dengan rambut berwarna putih itu pun menjelaskan bahwa tanah dari Gunung Tidar dan air dari Gunung Lawu itu membawa energi positif.
Dirinya berharap agar energi itu juga menjadi penguat untuk Ibu Kota Negara yang baru.
"Dua tempat itu diyakini menyimpan energi positif yang sangat besar. Besarnya energi dan manfaat yang dihasilkan, saya kirim untuk disatukan di Ibu Kota Negara Nusantara," tulis Ganjar.
"InsyaAllah tanah dan air itu menjadi satu dari sekian penguat yang ditanam di sana," pungkasnya.
(*)
Anggunnya Aaliyah Massaid saat Maternity Shoot, Berbalut Gaun Panjang Tanpa Umbar Perut Seksi
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Nesiana |