Grid.ID- Bagi penonton MotoGP Indonesia 2022, barangkali ada yang penasaran dengan arti nama Fabio Quartararo.
Meski terdengar unik, arti nama Fabio Quartararo bilang bisa jarang dibahas bahkan bisa jadi belum pernah diungkap sama sekali.
Oleh karena itu, Grid.ID mencoba mengulik arti nama Fabio Quartararo.
Jika mengutip laman SheKnows, Minggu (20/3/2022), Fabio memiliki beragam makna.
Dalam bahasa Italia, Fabio berarti petani kacang. Ada juga yang mengartikan keluarga Fabian atau bangsawan.
Lalu Quartararo merupakan nama keluarga. Nama itu jika diterjemahkan dalam bahasa Italia yang berarti pembuat atau penjual kendi dan mangkuk.
Terlepas dari arti nama ini, Fabio Quartararo dikenal sebagai pebalap tim Monster Energy Yamaha MotoGP.
Pebalap kelahiran 20 April 1999 ini berkebangsaan Perancis.
Nama Fabio baru-baru ini mendadak ramai menjadi perbincangan netizen Indonesia.
Menurut pantauan Grid.ID, Minggu (20/3/2022), Fabio menjadi trending topic di Twitter hari ini.
Ada beberapa alasan Fabio mendadak menjadi trending di Twitter.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | sheknows.com,Twitter |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |