Pertama, karena ia berhasil merebut posisi runner up di ajang MotoGP Indonesia 2022.
Ia naik podium bersama Miquel Oliveira, pemenang MotoGP Indonesia 2022, dan Johann Zarco, runner up kedua.
Atas prestasi itu, Presiden Jokowi pun mengucapkan selamat kepada ketiga pebalap melalui akun Twitter resminya.
"Selamat kepada Miguel Oliveira, pemenang MotoGP Indonesia 2022, juga kepada Fabio Quartararo yang menempati urutan kedua dan Johann Zarco di urutan ketiga," tulis Jokowi.
Selain karena prestasi, Fabio juga ramai jadi buah bibir netizen karena tingkah kocaknya.
Ia terekam menirukan gaya pawang Indonesia beraksi saat hujan deras menguyur Sirkuit Mandalika.
Pebalap yang berjuluk El Diablo ini menggunakan mangkuk kertas lalu berpura-pura mengaduk-ngaduk menggunakan sendok.
Atraksinya pun mengundang tawa karena mangkuknya terjatuh saking semangatnya menirukan pawang hujan Indonesia.
And the apprentice! ????
(see previous tweet) #IndonesianGP ???????? pic.twitter.com/zqGxEt57AQ
— MotoGP™???? (@MotoGP) March 20, 2022
Tingkah kocak Fabio itu dibagikan di akun Twitter resmi MotoGP, @MotoGP.
"Mungkin ini membantu juga," komentar akun @MotoGP.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | sheknows.com,Twitter |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |