- Duduk Tasyahud Akhir.
Keutamaan Salat Tahiyatul Masjid
1. Memuliakan Masjid
Salat tahiyatul masjid ibarat seseorang sedang mengucapkan salam di saat masuk rumah ataupun mengucapkan salam saat bertemu dengan sesama umat Islam.
Hal ini berarti melaksanakan salat tahiyatul masjid merupakan bentuk pemuliaan terhadap masjid di mana merupakan rumah Allah atau baitullah.
2. Sebagai penghapus dosa dan meninggikan derajat
Salat tahiyatul dapat menghapus dosa dan meninggikan derajat, karena dengan memperbanyak sujud bisa dilakukan dengan cara menjalankan beberapa salat sunnah seperti sholat tahiyatul masjid.
3. Menghilangkan Masalah Hidup
Allah telah memerintahkan kepada manusia agar mengerjakan sholat-sholat sunnah dengan niat hanya karena Allah semata, yang dimulai dari sejak awal hari paling sedikit empat rakaat, maka Allah akan memberikan kecukupan kepadanya. (Sunan Ad-Darimi; Musnad Ahmad).
4. Sebagai rasa syukur
Salat tahiyatul masjid juga merupakan salah satu bentuk rasa syukur dari seorang hamba kepada Allah SWT atas segala nikmat yang sudah diperoleh seperti rezeki, sehat, dan perasaan bahagia.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribun Jatim |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |