Kamera selfie juga mendukung fungsi Filter dan HDR. Dengan AI Beauty, kamu dapat membuat selfie kamu semakin memukau.
Untuk sektor dapur pacu, realme C35 ditenagai oleh chipset Unisoc T616 (12 nm), yang dipadukan dengan RAM 4 atau 6 GB serta penyimpanan media 64 serta 128 GB.
Bila dirasa kurang, penyimpanan media masih dapat diekspansi hingga 1 TB dengan kartu memori eksternal microSD.
Spesifikasi tersebut menjadikan realme C35 menjadi salah satu ponsel dengan performa terbaik di kelasnya.
Apalagi, ponsel baru dari C-Series ini ditopang oleh baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat (fast charging) 18 watt. Membuat penggunanya tak perlu khawatir kehabisan daya saat bepergian.
Semakin lengkap, pada bagian layar, realme C35 mengusung panel LCD berukuran 6,6 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.408 x 1.080 piksel), touch sampling rate 180 Hz, serta memiliki kecerahan maksimum hingga 600 nits.
Menariknya lagi, realme C35 memiliki desain stylish dengan bezel right-angle yang terbuat dari bahan 2D, dan desain yang glowing dinamis membuatnya terlihat premium, futuristik, dan trendi.
Biasanya, desain ini hanya bisa kamu temukan di smartphone flagship, tetapi realme bisa menghadirkan smartphone se-stylish ini di rentang harga Rp 2 jutaan.
Tidak hanya itu, di atas kertas, smartphone yang tersedia dalam pilihan warna glowing green dan glowing black ini diklaim sebagai smartphone tertipis dan teringan di kelasnya.
Sebab, realme C35 memiliki ketebalan 8.1mm dan bobot 189 gram saja sehingga membuatnya terlihat futuristik.
Penulis | : | Nana Triana |
Editor | : | Yohanes Enggar |