Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Peristiwa meledaknya mercon di tangan seorang pemuda Ponorogo pada 4 April 2022 menggegerkan publik.
Dikutip dari Kompas, Rabu (6/4/2022), kejadian nahas tersebut menimpa pemuda berinisial IQ (20).
Korban merupakan warga Sambilawang, Kecamatan Bungkal, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur.
Kejadian tragis tersebut berawal saat korban mengambil mercon di rumah temannya pada Senin (4/4/2022).
Ia yang pun pergi ke area persawahan yang berjarak sekitar 1 kilometer dari rumah temannya di malam hari.
Sayangnya, saat dinyalakan mercon tersebut tidak kunjung meledak.
IQ yang penasaran pun segera menghampiri mercon tersebut dan memegangnya.
Namun, malang tak dapat dihindari, mercon tersebut justru meledak di genggaman dan meremukkan tangan kanannya.
“Saat dipegang itu tiba-tiba mercon meledak,” jelas Kapolsek Bungkal, AKP Suroso, seperti dikutip Grid.ID dari Kompas, Rabu (6/4/2022).
Korban yang saat itu masih sadar kemudian segera bergegas kembali ke rumah temannya dan dibawa ke RSUD dr Hardjono Ponorogo untuk mendapatkan perawatan.
Dilansir dari Tribunnews Jatim, Polres Ponorogo menetapkan tujuh pemuda Desa Sambilawang sebagai tersangka atas kasus tersebut.
Dijerat tindak pidana kepemilikan bahan peledak, polisi menemukan 1 buah petasan tanpa sumbu dengan ukuran sekitar 4,5 cm dan 1 plastik sisa ledakan petasan sebagai barang bukti.
Selain itu, ditemukan barang lain seperti 7 buah paralon berbagai ukuran hingga 4 balok kayu yang sedianya akan dipasang di balon udara tanpa awak pada lebaran 2022.
Sedangkan bahan yang digunakan untuk membuat mercon adalah obat petasan sisa lebaran 2021.
Dituturkan oleh Kapolres Ponorogo AKBP Catur Cahyono Wibowo, Selasa (5/4/2022), petasan tersebut diracik oleh ACA, AS, dan korban IQ sendiri pada 4 April 2022.
Tersangka yang usianya kisaran 20 hingga 36 tahun tersebut terancam hukuman 20 tahun penjara.
(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | Kompas.com,Tribun Jatim |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Silmi |