Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Hore! pemerintah melalui Kementerian Perhubungan memberikan mudik gratis kepada masyarakat yang ingin mudik di hari libur Lebaran 2022.
Ada sekitar 10.500 kuota yang akan disediakan Kemenhub untuk masyarakat yang ingin pulang kampung.
350 bus dikerahkan untuk mengangkut penumpang, begitu juga dengan 34 unit truk untuk mengangkut sepeda motor.
"Tahun ini kami hadirkan mudik gratis dengan anggaran Rp 10 miliar."
"Anggaran ini terbatas dan lebih kecil dari tahun 2019 yang mencapai Rp 38 miliar, jadi masih terbatas untuk tujuan dan fasilitasnya," ucap Budi Setiyadi, dikutip dari Tribunnews.com, Minggu (10/4/2022).
Lantas kemana saja tujuan mudik gratis Lebaran 2022 nanti?
Berdasarkan survey, tercatat ada banyak masyarakat yang tujuan mudiknya berada di kota-kota di Jawa Tengah.
Sehingga pemerintah memutuskan untuk mengarahkan mudik gratis ke Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Mudik gratis 2022 akan dimulai pada hari Kamis (28/4/2022) ke beberapa daerah berikut ini:
Baca Juga: Fix! Presiden Jokowi Perbolehkan Masyarakat Mudik Lebaran, Syaratnya Cukup 2 Hal Ini
1 Tegal
2. Semarang
3. Demak
4. Kudus
5. Boyolali
6. Solo
7. Klaten
8. Wonogiri
9. Wonosari
10. Yogyakarta
11. Magelang
12. Wonosobo
13. Kebumen
14. Purwokerto
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | Kompas.com,tribun.com |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Silmi |