Di awali Maia Estianty yang membacakan satu ayat Alquran, Angelina Sondakh pun sigap melanjut ayat yang dibacakan sang sahabat.
"Mudah-mudahan tadi nggak salah tajwidnya, karena mau buka puasa jadi (suaranya) agak gimana kan," ujar Angelina Sondakh.
Memaklumi hal tersebut, Maia juga membeberkan pengakuan sang sahabatnya setiap kali dijenguk dulu.
"Dulu kalo gue (nengok) ke penjara dia bilang 'Aku udah hafal beberapa surat sis, aku udah khatam sis' terbukti sekarang," ujar Maia Estianty kagum.
"Kalo di penjarakan gue gak bisa challenge lu kayak gini," imbuhnya, dikutip TribunJatim.com dari Grid.ID, Kamis (14/4/2022).
Tak menyangkalnya, Angelina Sondakh pun tak mau kalah dalam membeberkan kebaikan Maia Estianty.
Bongkar tabiat sultan istri Irwan Mussry, Angie mengaku kerap mendapat beragam hadiah yang tak ternilai dari Maia.
Sayangnya, ia juga tak mau menjelaskan secara spesifik hadiah mewah apa yang telah diberikan ibunda Al, El dan Dul kala itu.
"Iya! Aduh bener-bener ya, pasti gue kalo abis di-challenge di kasih kado sama Maia loh," ujar Angelina Sondakh.
"Rejeki anak solehah," imbuhnya.
Tinggal di Jepang, WNI Ngaku Saat Lahiran Malah Diberi Uang Segini oleh Pemerintah Negeri Sakura
Source | : | TribunJatim |
Penulis | : | None |
Editor | : | Novita |