Ia mengaku pernah berperan sebagai ibu Sonny Septian saat ayah sambung King Faaz itu baru merintis karier.
"Lihat vidio lainnya, salam untuk Sony semoga dia masih ingat saya sbg ibu di sinetron seri saat dia baru muncul jadi artis," tulis Lita melalui akun Instagram pribadinya @litagding.psi.
Hal itu lagi-lagi memancing Fairuz untuk langsung berkomentar.
Dirinya pun mempertanyakan hubungan antara permasalahan ini dengan sinetron lawas yang ia perankan bersama Sonny.
Selain itu, Fairuz juga mengaku tak tahu menahu tentang sinetron lawas itu.
"Saya kan lg bahas saya enggak kenal doktor hehee kok ke suami saya jdnya," tulisnya.
"Nanti disalamin ya dok maklum karena enggak deket ya dan udh lama pasti itu ya video saya aja baru tahu," lanjut dia.
Dirinya juga menegaskan bahwa ia hanya bertemu dengan teman-teman dekat Sonny Septian.
Sehingga, ia tak mengenal Lita Gading sama sekali.
"Soalnya saya biasa ktemu temen-temen dia yg deket aja," lanjut Fairuz.
"Kalau shooting kan banyak ya enggak mungkin di kenalin jg krn blm sama saya dia," pungkasnya.
(*)
Anggunnya Aaliyah Massaid saat Maternity Shoot, Berbalut Gaun Panjang Tanpa Umbar Perut Seksi