Tentu hal ini akan berdampak buruk jika terus menerus dilakukan, karena orang terkait akan segera sadar bahwa perilakumu yang sebenarnya tidak seperti itu.
Hal ini juga dapat berlaku pada pekerjaan. Misalnya, kamu bekerja sebagai seorang guru.
Kamu terlalu membeda-bedakan kasih sayang kepada murid sesuai dengan kepintaran mereka, yang mana hal ini amat sangat tidak dianjurkan.
Apabila kamu bermimpi bertemu dengan teman lama dalam suasana hati yang biasa saja, tidak sedih maupun tidak senang, ini dapat menggambarkan sesuatu yang hilang dalam dirimu.
Kamu sedang dalam kondisi lelah karena merasa bahwa kehidupan berjalan secara monoton.
Kondisi mimpi seperti itu menandakan bahwa kamu hanya ingin bersenang-senang dan segera melepaskan beban di pundak.
Akan tetapi, jika dalam mimpi tersebut kamu sedang memeluk teman lama, maka dapat diartikan bahwa kamu benar-benar kesepian.
Kamu susah mencari sosok seperti teman lamamu itu, entah untuk diajak curhat atau hanya sekedar untuk melepas penat.
(*)
Bakal Digandrungi Cewek-cewek, Intip Prediksi Trend Perawatan Kulit di 2025 Mendatang
Source | : | Luciding.com |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana |