Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Kabar mengenai hilangnya Emmeril Khan Mumtadz, putra sulung Ridwan Kamil dan Athalia Praratya kini masih terus menjadi perbicangan.
Diketahui, Emmeril terbawa arus ketika berenang di sungai Aare, Swiss.
Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Minggu (29/5/2022), pria yang kerap disapa dengan sebutan Eril itu diketahui hilang sejak Kamis (26/5/2022) lalu.
Bahkan, hinga kini dirinya pun belum ditemukan.
Humas Polisi Bern yaitu Patrick Jean mengungkap bahwa pihaknya saat ini kesulitan untuk mencari Eril.
Pasalnya, saat ini kondisi sungai Aare sedang keruh lantaran lelehan es.
Selain itu, pencarian ini juga hanya bisa dilakukan dengan berjalan kaki atau menggunakan boat, sehingga pencarian ini membutuhkan waktu yang cukup lama.
Namun, sebelum hilang terbawa arus, Eril ternyata sempat menjaga adik kandungnya, Camillia Laetitia Azzahra yang saat itu juga turun ke sungai.
Dikutip Grid.ID dari TribunWow.com pada Minggu (29/5/2022), hal itu diungkap oleh sang paman, Elpi Nazmuzaman.
Baca Juga: 3 Fakta Eril Dardak, Adik Emil Dardak yang Ditemukan Tewas, Cerdas dan Calon Anggota Legislatif!
Menurut informasi yang diterima sang paman, Eril lah yang memastikan siapa saja yang bisa turun untuk berenang.
Source | : | Kompas.com,Tribun Wow |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Silmi |