"Waktu itu gue berpikir gue nggak akan ada di dunia entertainment lagi.
Udah ini terakhir," curhatnya.
Untungnya, setahun berikutnya Luna kembali mendapat tawaran bekerja di televisi.
Ia pun lantas menggunakan kesempatan itu untuk membangun lagi kariernya yang sempat turun.
"Setelah setahun nggak kerja ada tawaran lagi masuk TV.
Ada kesempatan lagi nih. Ya udah diambil," pungkasnya.
Setelah kembali ke layar kaca, Luna Maya pun tak hanya leha-leha, ia berusaha keras untuk membangun kembali citranya sebagai seorang artis.
Akhirnya, usahanya itu membuahkan hasil yang manis.
Luna pun merasa beruntung sebab ia hingga kini masih sibuk wara-wiri di dunia hiburan, baik untuk iklan, menjadi pembawa acara, hingga model.
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul, Pernah Tersandung Skandal, Luna Maya Sempat Berpikiran Akhiri Karier Keartisan: 'Nggak Ada Tawaran'
(*)
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |