1. Penyanyi Dangdut
Nassar mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai penyanyi dangdut.
Kesuksesannya berawal dari ajang Kontes Dangdut Indonesia (KDI).
Dia lalu melahirkan sejumlah karya yang meledak di pasaran.
Satu di antara lagu yang sangat hits adalah 'Seperti Mati Lampu'.
Praktis, kabarnya, bayaran yang diterimanya sekali manggung mencapai Rp75 juta.
2. Presenter
Sukses sebagai penyanyi dangdut, Nassar juga merambah dunia presenter atau pemandu acara.
Kini, sejumlah acara televisi digawanginya mulai Pagi-Pagi Ambyar Trans TV hingga Ketawa Itu Berkah Trans TV.
3. Juri Ajang Pencarian Bakat
Dikenal sebagai pedangdut berbakat, kini Nassar juga sering diminta sebagai juri di berbagai ajang pencarian bakat musik dangdut.
Sejumlah acara yang memplot Nassar sebagai juri adalah D'Academy, D'Academy Asia, Bintang Pantura hingga Liga Dangdut Indonesia.
4. Usaha Kuliner
Nassar juga merambah dunia bisnis. King Nasar diketahui memiliki bisnis kuliner dengan berjualan donat.
Bahkan, Nassar membuka usaha dengan berjualan donat di daerah Bandung, Jawa Barat.
Nama produknya adalah 'Donat King Nassar'.
5. Endorsement
Nassar juga memanfaatkan sosial media sebagai ladang bisnis.
Dia melakukan banyak endorsement beragam produk.
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul: Daftar 'Pabrik' Uang Nassar Kini, Pantas Berani Lamar Desy Ratnasari, Pernah Dikirimi Rp 300 M (*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih