Dengan segudang pengalaman dan kiprahnya sebagai selebriti papan atas, tak heran bila Luna Maya selalu menjaga OOTD atau penampilannya tetap kece.
Termasuk yang satu ini saat ia jalan-jalan ke Tokyo, Jepang.
Dalam unggahan Instagram pribadinya beberapa waktu lalu, Luna Maya santai memamerkan aksinya ngemper di tengah jalanan Kota Tokyo di Jepang.
Luna Maya tampak cantik dan menawan bak ABG meski usianya nyaris 40 tahun.
Penampilan Luna Maya semakin kece dengan setelan kemeja garis-garis serta celana hitam dan sepatu kuning.
Tak cuma itu, gaya Luna Maya makin mewah dengan tas mungil yang digendongnya itu.
Harga tas Luna Maya yang mencapai lebih dari Rp 21 juta itu jelas membuktikan ketajiran hidup sang artis.
Melansir dari Instagram @lunamayacloset, terungkap harga dan merek dari tas mungil Luna Maya itu.
Dengan harga tembus Rp 21,59 juta, tas Luna Maya itu ternyata merek Hermes dengan nama Evelyne Bag.
7 Tahun Nikah, Inilah Sosok Suami Fanny Ghassani yang Jarang Tersorot, Ternyata Punya Profesi Mentereng di Bali
Source | : | |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |